Seluruh Polisi Wanita (Polwan) Polres Tanah Bumbu menggelar aksi Bakti Religi dalam rangka HUT Polwan ke’74, Selasa (16/8/2022). Kegiatan tersebut diwujudkan dengan membersihkan rumah ibadah.
Kapolres Tanah Bumbu AKBP Tri Hambodo, melalui Kasi Humas setempat AKP H. Made Rasa, kepada media ini Rabu, (17/8/2022) menyampaikan, kegiatan bhakti religi ini dilaksanakan dengan cara bersih-bersih tempat ibadah dan penyerahan bantuan alat kebersihan.
“Kegiatan diawali dengan penyerahan alat kebersihan dan pemberian tali asih dari Polwan Polres Tanah Bumbu kepada pengurus tempat Ibadah tersebut,” jelas Made.
Kemudian dilanjutkan dengan bhakti sosial membersihkan tempat ibadah yang ada di kecamatan Simpang Empat dan Batulicin.
Adapun tempat ibadah yang menjadi sasaran kegiatan yakni, Masjid At-Taqwa di Jalan Raya Batulicin RT07 Kecamatan Batulicin, Masjid Baiturahman di Jalan Raya Transmigrasi Desa Barokah Kecamatan Simpang Empat, dan Gereja Bethel Indonesia Jalan Veteran Desa Barokah Kecamatan Simpang Empat.
“Ini dilakukan untuk meningkatkan emansipasi wanita, dimana Polwan juga dapat lebih berperan dimasyarakat,”
( Edy – BUSER INDONESIA )
Beranda
Berita Terbaru
Polwan Polres Tanah Bumbu Kalsel HUT Polwan ke-74 Gelar Bhakti Religi Tempat Ibadah
Polwan Polres Tanah Bumbu Kalsel HUT Polwan ke-74 Gelar Bhakti Religi Tempat Ibadah
Rekomendasi untuk kamu
Senin, tanggal 18 November 2024 Buser IndonesiaNews.com dilaksanakan kegiatan penyerahan 100 parcel sembako ke Kepolisian…
Sumedang ||BI Anggota Polsek Sukasari Polres Sumedang kembali menggelar Patroli KRYD Blue Light / Malam…
Sumedang ||BI Senin 25 November 2024 mulai pukul 10:00 Wib, telah dilaksanakan Kegiatan Monitoring dan…
Sumedang ||BI Kapolsek Sukasari IPTU Joko Dwiharyono, S.H., M.M. beserta Kanit Samapta Polsek Sukasari Bripka…
SUMEDANG ||BI Kepolisian Resor (Polres) Sumedang gelar apel untuk pengecekan kesiapan anggota dalam langkah pengamanan…