Buserindonews.com
Kabupaten Bekasi, Buser Indonesia || Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Persatuan Pencak Silat Seluruh Indonesia (PPSI) Kabupaten Bekasi, sekertariat di Jln Rambutan Kp Jagawana Desa Suka Rukun , Kecamatan Sukatani menghadiri Kegiatan Pasanggiri Dewan Pimpinan Wilayah (DPW)Jawa Barat di Sport Center, Langensari, Kota Banjar, mulai tanggal 24 hingga 27 Agustus 2023.
PPSI Kabupaten Bekasi mengirim 60 (enam puluh) orang pesilat pada Pasanggiri DPW Jabar bersama 24 kabupaten kota di Jawa Barat membawa peserta masing-masing, yang mana PPSI Berhasil Pecahkan Rekor Muri dengan jumlah pesilat Ibing Pencak terbanyak yakni 15.000 orang yang di gelar di Sport Center, Langensari, Kota Banjar,
Dalam kesempatan tersebut DPD PPSI Kabupaten Bekasi mengikuti semua pertandingan dipasang diri Kota Banjar dengan kategori anak usia Dini, kategori Remaja dan Dewasa. Dengan meraih nama Dali dan sertifikat juara 2 dan 3 dari 60 peserta atlet 12 orang berhasil membawa pulang medali.
Hadir dalam acara pasanggiri DPW Jawa Barat ketua umum DPW Jawa Barat Galih Santika Fadilah Kusumah , Denda Alamsyah ketua umum Kormi Jawa Barat serta ketua dan jajaran pengurus serta anggota dari 24 DPD PPSI kabupaten kota di Jawa Barat.
Ketua PPSI Kabupaten Bekasi M. Imat Rahmatuloh (Abah Tapak) mengatakan, “Walaupun Kabupaten Bekasi baru muncul dalam dunia persilatan di PPSI, namun tetap semangat dalam menghadapi pesilat-pesilat yang handal, tetaplah semangat Jangan kasih kendor, kita harus tetap merendah diri tetaplah maju melangkah dengan penuh semangat untuk menghadapi Fornas 2025,” Kata Abah Tapak.
Iya juga (Abah tapak- red) berpesan kepada seluruh pengurus DPD PPSI Kabupaten Bekasi serta mengucapkan terima kasih atas doa dan partisipasinya, apapun yang kami jalankan di PPSI semata-mata untuk prestasi anak-anak oleh karenanya kami mohon support dari semuanya”. Ucapnya.
Lebih lanjut Abah Tapak juga pengucapan terima kasih pada kadis Disbudpora Kabupaten Bekasi (Iman Nugraha), ketua Dewan Kebudayaan Kabupaten Bekasi (Asep Saepuloh), juga pada ketua KORMI Kabupaten Bekasi (dr Asep Supriya Atmaja) yang mana semuanya telah mensupport kegiatan PPSI Kabupaten Bekasi.” pungkasnya. (Ics –
red)