Buserindonews.com
Kota Bekasi, Medias Buser Indonesia – Apes, tiga pemuda yang diduga hendak melaksanakan aksi begal di kawasan Medan Satria, tepergok Tim Patroli Perintis Presisi Polres Metro Bekasi Kota, di Jalan Sultan Agung, Kecamatan Medan Satria, Kota Bekasi, Sabtu (4/11/2023).
“Pada saat tim melakukan patroli rutin di wilayah Medan Satria, melihat tiga orang berboncengan menggunakan sebuah motor dengan gelagar mencurigakan,” ungkap Kompol Imam Syafi’i, Kasat Samapta Polres Metro Bekasi Kota.
Imam Syafi’I menjelaskan, Tim Patroli Perintis Presisi Polres Metro Bekasi Kota, berpapasan dengan ketiga terduga pelaku di Jalan Raya Sultan Agung, tepatnya di dekat pool bis Sumber Alam.
Ketiga pelaku itu, dipergoki dengan gelagat yang mencurigakan, Tim Patroli pun berusaha untuk menghampiri pengendara yang berboncengan tiga tersebut.
“Bukannya berhenti, mereka mencoba melarikan diri dan langsung memacu kendaraannya lebih cepat untuk menghindari kejaran anggota presisi,” jelasnya.
Usai berhasil dikejar dan ditangkap, ketiganya langsung diintrogasi dan dilakukan penggeledahan badan.
“Setelah tim berhasil menghentikan remaja tersebut, didapati satu bilah sajam jenis celurit, dari hasil interogasi, mereka sedang melancarkan aksinya (begal) untuk mencari korban ke arah Medan Satria,” paparnya.
Dari penangkapan tersebut, ketiga pelaku dan sejumlah barang bukti, dibawa ke Mapolres Metro Bekasi Kota untuk diperiksa lebih lanjut.
“Tim Patroli menyerahkan tiga orang terduga Pelaku dan barang bukti ke Reskrim Polres Metro Bekasi Kota untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut,” tandasnya. (Red)