Bagikan Takjil Gratis, Kasubdit V Ditintelkam Polda Sumsel : Bentuk Kepedulian Polri Terhadap Masyarakat

Palembang – Renkarnasitipikor.Com – Direktorat Intelijen Keamanan (Ditintelkam) Polda Sumatera Selatan kembali membagikan takjil gratis menjelang waktu berbuka puasa.

Kali ini, ratusan paket takjil dibagikan oleh Personel Subdit V Ditintelkam Polda Sumsel kepada masyarakat dan pengguna jalan yang melintas di Jalan Talang Ratu Km 5 (depan Pasar Km 5) Palembang, Selasa (19/3/2024).

Tampak para personel secara bergantian membagikan takjil kepada para pengendara baik roda dua atau roda empat dan masyarakat sekitar yang melintas di jalan tersebut.

Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polda Sumsel melalui Ditintelkam di Bulan Suci Ramadhan dalam menjalin silaturahmi dengan masyarakat dan diharapkan dapat membawa manfaat serta kebahagiaan bagi kita semua,” ujar Dirintelkam Polda Sumsel, Kombes Pol Iskandar F. Iskandar Sutisna SIK MSi melalui Kasubdit V Ditintelkam, AKBP Dudi Novery, SE.

Lanjutnya, tak hanya membagikan takjil gratis, kegiatan tersebut juga menjadi wadah bagi pihaknya untuk menyampaikan sejumlah himbauan terkait kamtibmas dan tertib berlalu lintas.

“Patuhi peraturan lalu lintas dan tetap jaga keselamatan dalam berkendara. Selalu waspada terhadap aksi kejahatan serta tindak pidana lainnya,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *