Daerah  

Atap Lantai 2 IGD RSUD Ciamis Ambruk, Bupati dan Wakil Tinjau Langsung ke Lokasi

Buserindonews.com – Peristiwa tersebut terjadi dimungkinkan akibat diguyur hujan seharian yang mengakibatkan genting jadi basah, sehingga beban diatas bertambah dan bajaringan tidak kuat menahan beban dan ada juga dugaan spesifikasi bajring yg tidak sesuai sehingga ambruknya suatu bangunan tersebut,”

Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya beserta Wakil Bupati Ciamis, Yana D Putra meninjau langsung Bangunan RSUD Ciamis yang ambruk, Senin malam (19/10/20).

Diketahui bangunan RSUD yang ambruk tersebut adalah bagian atap gedung lantai dua Instalasi Gawat Darurat (IGD).

Anggota Unit Reaksi Cepat (URC) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Ciamis, Dodo Jakaria mangatakan, timnya telah melakukan pengecekan ke lokasi robohnya lantai RSUD Ciamis.

Terkait pengevakuasian pasien Direktur Utama RSUD Ciamis, dr. Rizali mengatakan, sebagian dipindahkan keruang perawatan dan sebagian ke rumah sakit yang lain.

“Pasien dari IGD itu segera dimasukan ke ruang perawatan ada juga sebagian yang dialihkan ke Rumah Sakit lain,” ungkapnya.

Rizali menuturkan, jumlah pasien IGD yang dievakuasi seluruhnya berjumlah 13 orang, 1 orang masuk ICU, 9 orang masuk ruang perawatan dan 3 orang dialihkan ke rumah sakit lain.

Dari kejadian tersebut, satu orang Satpam RSUD Ciamis, Andang Rusyana mengalami luka ringan dibagian hidung akibat terkena serpihan kaca.

Asep S

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *