Bripka Hadid Bhabinkamtibmas Desa Kedung Pengawas Langkah Nyata dengan Membuka Stand Penjualan Beras Bulog Murah.

Buserindonews.com

BEKASI, Buser Indonesia ||Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan yang dicanangkan oleh pemerintah pusat, Bripka Hadid selaku Bhabinkamtibmas Desa Kedung Pengawas, Polsek Babelan, Polres Metro Bekasi, mengambil langkah nyata dengan membuka stand penjualan beras Bulog murah.

Kegiatan ini berlangsung pada Selasa (28/10/2025) di halaman Kantor Desa Kedung Pengawas, Kecamatan Babelan. Stand beras murah tersebut menjadi bentuk sinergi antara kepolisian dan pemerintah desa dalam membantu masyarakat mendapatkan bahan pangan pokok dengan harga terjangkau.

Bripka Hadid menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meringankan beban ekonomi warga sekaligus memastikan ketersediaan beras di tengah fluktuasi harga pasar. “Kami ingin masyarakat bisa mendapatkan beras berkualitas dengan harga yang bersahabat. Ini bagian dari komitmen kami mendukung ketahanan pangan nasional,” ujarnya.

Antusiasme warga terlihat sejak pagi hari, dengan banyaknya masyarakat yang datang untuk membeli beras. Program ini diharapkan dapat terus berlanjut dan menjangkau lebih banyak desa di wilayah Kecamatan Babelan.(red/Boby).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *