Hari Bhayangkara ke 76, Polsek Ligung Gelar Donor Darah Bersama Koramil dan Warga

Majalengka || buserindonews.com – Dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara Ke- 76, Polsek Ligung Polres Majalengka menggelar bakti sosial donor darah, bertempat di Puskesmas Ligung Kabupaten Majalengka, (28/6/2022).

Kegiatan donor darah tersebut diikuti personel Polsek, Koramil, Forkompimcam dan warga yang ada di Kecamatan Ligung dan dengan menerapkan protokol kesehatan yang sudah ditentukan oleh panitia.

Kapolres Majalengka AKBP Edwin Affandi melalui Kapolsek Ligung AKP Yayat Hidayat menyatakan kegiatan bakti sosial ini sebagai wujud kepedulian Polri bersama seluruh stake holder dalam rangka Hari Bhayangkara ke 76 tahun 2022.

“Bekerjasama dengan PMI kegiatan bakti sosial donor darah ini semoga bisa membantu saudara kita yang membutuhkan darah di tengah pandemi Covid-19” ujar Kapolsek Ligung AKP Yayat Hidayat.

“Semoga tetesan darah kita menjadi ladang pahala. Karena setetes donasi darah kita sangat berarti bagi masyarakat yang membutuhkan donor darah. Semoga juga dengan mendonorkan darahnya, akan mampu meningkatkan rasa soliditas dan kepedulian terhadap sesama,” tutur Kapolsek.

Selain itu, AKP Yayat Hidayat menjelaskan jika tema Hari Ulang Tahun Polri kali ini adalah “Polri yang Presisi Mendukung Pemulihan Ekonomi dan Reformasi Strukturak Untuk Mewujudkan Indonesia Tangguh Indonesia Tumbuh.”

Ia berharap Polri khususnya Polsek Ligung akan terus hadir di garda terdepan mendukung pemulihan ekonomi Indonesia pasca pandemi covid-19 yang kini berangsur angsur pulih. Pungkasnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *