Kembali Raih Prestasi Gemilang, SMK Muhammadiyah Belitang Lagi Lagi Banggakan OKU Timur

Buser Indonesia | OKU Timur – SMK Muhammadiyah Belitang kembali torehkan prestasi cemerlang pada event taraf se Sumatera Selatan. Event yang dilaksanakan adalah “Honda – Technical Skill Contest For Vocational School Teacher & Student Category 2023” pada 20 Maret 2023 lalu di Palembang.

 

SMK Muhammadiyah Belitang meraih Juara 1 Kategori Guru, yang diraih oleh Ega Mufliqun, S.Pd. Sementara untuk Juara 2 diraih oleh Guru dari SMK Negeri 1 Rambang Dangku atas nama Belly Sutiyan, A.Md. Dan untuk Juara 3 Kategori Guru diraih oleh SMK Negeri 1 Penukal atas nama Aren Astiawan, S.Pd.

 

Selanjutnya untuk Kategori Siswa, SMK Muhammadiyah Belitang meraih Juara 2 atas nama Berlyano Sanjaya. Untuk Juara 1 nya diraih oleh Agung Nikoles dari SMK negeri 1 Lahat. Sedangkan Juara 3 diraih oleh Irwan Ardiansyah dari SMK Negeri 1 Empat Lawang.

 

Ega Mufliqun, S.Pd selaku peraih Juara 1 Kategori Guru dari SMK Muhammadiyah mengatakan event ini diikuti oleh 16 Guru dan 16 Siswa terpilih se Sumatera Selatan.

 

Alhamdulillah bahagia atas hasil yang diraih pada event Honda – Technical Skill Contest For Vocational School Teacher & Student Category 2023 ini. Terimakasih untuk seluruh yang memberi support, mudah-mudahan ini bisa meningkatkan kualitas pembelajaran praktek di sekolah. Insya Allah setiap usaha tidak akan mengkhianati hasilnya. Persiapan untuk ke tingkat selanjutnya siap saya tingkatkan lagi. Harapannya semoga prestasi ini akan mendulang perkembangan SMK Muhammadiyah Belitang untuk menjadi lebih prestasi pada event berikutnya“, ucap Ega, Kamis (23/3) di SMK Muhammadiyah Belitang.

 

Menurut Kepala Sekolah SMK Muhammadiyah Belitang Dra Puspita Ratna, sekolah yang dipimpinnya sudah kesekian kalinya mendapat prestasi yang gemilang. Puspita Ratna menjelaskan bahwa hal tersebut dapat diraih atas kerjasama seluruh aparatur sekolah yang ikut terlibat mengembangkan kemajuan SMK Muhammadiyah.

 

Kita ucapkan Alhamdulillah, untuk kesekian kalinya SMK kita meraih Prestasi. Dan Prestasi ini bukan kaleng kaleng, karena eventnya sudah taraf Provinsi. Ini menunjukkan bahwa SMK Muhammadiyah Belitang sudah mampu bersaing secara akademik dengan sekolah sekolah yang lain. Dan tentunya, para orang tua siswa tidak akan kecewa dan terbukti bahwa SMK kita berkualitas“, papar Puspita Ratna.

 

Terakhir ia menyampaikan kepada seluruh masyarakat Belitang OKU Timur dan sekitarnya untuk tidak ragu-ragu bersekolah di SMK Muhammadiyah Belitang. (EA)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *