Warga Keluhkan Kendaran Truk Besar Melintas Jln Raya Pangkalan CBL Di Siang Hari

Buserindonews.com

Babelan Kab. Bekasi, 10 September 2022

Lantaran kendaraan truk berbobot besar yang sering melintas di jalan raya Pangkalan – CBL jalur wilayah Desa Kedung Pengawas – Desa Muara Bakti Kecamatan Babelan kini dikeluhkan masyarakat.

Pasalnya, kendaraan bertonase besar yang melintas di saat jam-jam sibuk itu sangat dikhawatirkan masyarakat, selain aktivitas warga dan juga banyaknya anak – anak sekolah yang melintasi di jalan tersebut itu menjadi kurang nyaman. Apalagi katanya, kondisi jalan tersebut itu semakin hari semakin rusak parah dan rawan kecelakaan.

 

“Bagaimana kita bisa melewatii truk besar itu karena jalan ini sempit juga rusak.lebih baik kita mengalah dan mengikuti dari belakang truk saja demi keselamatan dari pada bahaya, karena jalan itu rusak,” kata Nasin salah satu pengendara motor yang hendak menuju Cabang Bungin pada Jum,at (9/9/2022)

 

Menurut warga setempat sepengetahuan dirinya, Jalan Raya Pangkalan – CBL yang meliputi dua wilayah desa tersebut diantaranya itu adalah Desa Kedung Pengawas dan Desa Muara Bakti Kecamatan Babelan ramai dilitasi kendaraan termasuk kendaraan truk besar yang bobotnya melebihi kapasitas jalan tersebut.

 

Begitu juga dikatakan Andi (42) warga Babelan, “mestinya kendaraan truk bertonase besar saat jika melintasi di jalan tersebut itu tidak di siang hari, apa lagi di saat – saat jam sibuk aktivitas warga, Meskipun jalan tersebut kondisinya itu rusak, namun ramai dilintasi kendaraan dan juga banyaknya anak anak sekolah yang menggunakan motor,” ucapnya.

 

Masyarakat berharap kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bekasi pada Dinas Perhubungan, “agar mengatur mengenai jam operasional kendaraan besar yang melintas di jalan tersebut. Apalagi katanya, kondisi jalan tersebut semakin hari makin rusak parah dan Ini yang sangat di khawatirkan masyarakat.” (boby / red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *