Daerah  

Poly Drum Dan Tong Kaleng Corporate Social Responsibility (CSR) PT. Win Textile

Bantuan Poly Drum Dan Tong Kaleng Corporate Social Responsibility (CSR) PT. Win Textile

BUSER INDONESIA || Purwakarta – Bantuan berupa tempat sampah sebanyak 60 buah diantaranya, Poly drum 10 buah dan Tong kaleng 50 buah dari PT. Win Textile di Desa Cilegong, kecamatan Jatiluhur, Kabupaten Purwakarta, Jum’at 17 Maret 2023.

Asisten Manager HRD dan G A, Dudi Ahmad Sirojudin menyampaikan, Corporate Social Responsibility (CSR) (Tanggungjawab Perusahaan Terhadap Lingkungan Sekitar) yang diberikan berupa tong sampah ini diharapkan, dapat membantu program Satgas Citarum Harum, khususnya Sektor 14 dalam mengatasi Permasalahan sampah Rumah Tangga yang saat ini masih belum terkelola dengan baik, masih banyak sampah ditumpuk tercecer dipinggir jalan.

PT. Win textile tetap konsisten menjaga kebersihan lingkungan, kedepan akan selalu menjalin kerjasama dengan Satgas Citarum Harum Sektor 14 dalam Program-program berkaitan dengan Kelestarian dan kebersihan lingkungan.

Dansektor 14 Citarum Harum, Kolonel Infantri Abdullah Melalui Baops SEKTOR 14 Serda Wahyono, mengucapkan banyak terimakasih atas konsistensi PT. Win Textile mendukung Program-program Citarum Harum, berharap diikuti Perusahaan-perusahaan lainnya di Wilayah Kerja Sektor 14 Citarum Harum.

Program Citarum Harum keberhasilannya harus didukung semua pihak, terutama kesadaran masyarakat menerapkan pola Hidup Bersih dan Sehat. Harus diawali dari lingkup paling kecil di lingkungan Keluarga.

Dansektor 14 Citarum Harum, Kolonel Infantri Abdullah,S Sos MSI Langsung Pendistribusikan bantuan tempat sampah ke Sub Sektor Jajaran langsung dari Dansektor 14 Citarum Harum, Kolenel Infantri Abdullah, terutama untuk diberikan ke Sekolah-sekolah yang membutuhkan dan bahan edukasi untuk menjaga kebersihan lingkungan sekitar seekolahan.

Membiasakan membuang sampah pada tempatnya, harus dimulai sejak usia dini guna ketertiban tertata rapih dan sehat, nyaman bagi semua yang ada disekitar baik bagi mereka dengan kegiatan di tempat itu atau bagi siapapun yang kebetulan berkunjung sesuai pungsi tugas positifnya, lancar pekerjaan ditunjang kebersihan membuat nyaman ketika berada disekitar lingkungan yang lebih indah untuk pandangan mata dan yang terhirup udara lebih segar, partisipasi kita bagian dari peduli lingkungan untuk dunia lebih luas.

Laela~Saepul

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *