Tunaikan Rukun Islam Ke-5 Edi saputra bersama Ibu Siti Chadijah Gelar Walimatussafar Haji

Buserindonews.com

Kab Bekasi Buser Indonesia || Edi Saputra bersama Ibu Siti Chadijah Gelar Walimatussafar Haji (Do’a Syukuran) yang berlangsung di rumah kediamannya Kampung Penombok RT.02/07 Desa Pantai Harapan Jaya Kecamatan Muara Gembong Kabupaten Bekasi Jawa Barat Kamis pagi Pukul 08: 00 Wib, (30/5/2024).

Dalam prosesi Walimatussafar Haji tersebut Edi Saputra beserta Istri yang akan memenuhi rukun Islam ke 5 pada tanggal Bulan Juni 2024 nanti, secara pribadi menyampaikan permohonan maaf lahir dan batin kepada seluruh tamu undangan yang hadir dan juga masyarakat Khususnya warga Desa Pantai Harapan Jaya Umumnya warga kecamatan Muara Gembong.

Tidak hanya itu saja, agar niat baiknya dapat berjalan dengan lancar tanpa adanya hambatan dan terus diberikan kesehatan, dan juga memohon untuk dipanjatkan do’a dari hati yang tulus ikhlas dari seluruh tamu undangan prosesi tersebut, Saya Beserta istri memohon do’a dari bapak ibu sekalian agar bisa menyelesaikan ibadah haji di tanah suci hingga selesai dalam keadaan sehat ” ujar Edi Saputra Kepada Wartawan Usai Prosesi Walimatussafar Haji.

Semoga Para Tamu Undangan Walimatussafar Haji Selain itu, dirinya juga mengajak warga untuk menanamkan niat sedalam-dalamnya agar bisa melaksanakan haji.

“Sebenarnya sudah lama saya sudah berniat untuk berangkat haji, namun pada tahun ini baru bisa terkabulkan. Untuk itu saya berpesan kepada bapak ibu agar juga menanamkan niat itu dan semoga di ijabah oleh yang kuasa,” ungkapnya

Untuk diketahui acara Walimatussafar Haji tersebut juga diisi dengan penyampaian tausiah, tentang perjalanan haji menunaikan rukun Islam.

Kegiatan ini juga di hadiri Kepala Desa Pantai Harapan Jaya bersama para setaf dan Pemerintah Kecamatan) Jamaah dari berbagai Majlis Taklim dari Desa Pantai Harapan Jaya, ustadz dan ustadzah serta tokoh masyarakat, tokoh agama dan masyakarat sekitar,(Boby/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *