Peringatan Harjad 8 April Tanah Bumbu Bupati Terbitkan Surat Edaran

Tanah Bumbu KALSEL || buserindonews.com,

Pegawai di lingkungan pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu yang akan mudik lebaran,

diyakini akan mudik setelah lebaran satu hari. Ini lantaran para pegawai di Pemkab setempat akan mengikuti himbauan Bupati Tanah Bumbu, dr. Zairullah Azhar terkait kegiatan hari Jadi (Harjad) Kabupaten Tanah Bumbu yang jatuh pada 8 April 2024.

Hal ini disampaikan Sekretaris Daerah Tanbu, H. Ambo Sakka kepada awak media wartawan Senin (01/04/2024).

“Terkait HUT hari jadi Tanbu ini Bupati telah mengeluarkan surat edaran. Beliau tadi juga menyampaikan secara lisan, karena 8 April itu hari jadi Tanah Bumbu maka seluruh pejabat dan staf dimohon mengikuti kegiatan HUT Tanbu ini,”kata Ambo Sakka.

Ambo Sakka menjelaskan, bahwa tanggal 8 itu kalau tidak salah dua hari lagi kan sudah lebaran Idul Fitri 1445 Hijriah, dan saya yakin mungkin setelah lebaran 1 hari itu mereka baru pulang kampung.

Tanggal 8 april itu lanjut Ambo Sakka, nanti kegiatannya diisi dengan kegiatan keagamaan, setelah sholat Ashar itu mungkin sudah dimulai kegiatan nya seperti Tabligh Akbar, Zikir dan ada sholat Tarawih.

Jadi nanti juga salat Idul Fitri nanti dipusatkan di Masjid Darul Azhar dan dilanjutkan halal bihalal di Istana anak yatim dan diharapkan hadir itu seluruh pejabat dan staf, masyarakat dan kepala desa.

( Edy : BUSER INDONESIA-tim media )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *