Desa Kedung Pengawas Mewakili Kecamatan Babelan Lomba kampung Bersih Makin Berani

Buserindonews.com

Kabupaten Bekasi, Buser Indonesia || Lomba Kampung Bersih makin berani pemerintah daerah Kabupaten Bekasi dalam rangka memperingati hari jadi Kabupaten Bekasi memasuki proses Penilaian di setiap wilayah baik tingkat Desa maupun tingkat Kecamatan.

Perumahan Pondok Afi 2 RT 29 RW 09 Desa Kedung Pengawas, merupakan Desa yang mewakili Kecamatan Babelan dalam Kegiatan penilaian lomba Kampung Bersih makin berani yang pada Rabu, 07/08/2024.

 

Mendapatkan kesempatan dikunjungi oleh tim penilai dari tingkat Kabupaten Bekasi.

Hadir dalam kegiatan tersebut Camat Babelan H Khoirudin, kasipem.Asef Edwin

mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga lingkungan dan kebersihan di wilayah Kecamatan Babelan.

“Melalui lomba Kampung Bersih makin berani ini, marilah kita bersama-sama untuk menjaga lingkungan dan kebersihan kampung kita, agar tetap nyaman dan asri”. Terangnya.

Sementara itu Ketua RW 009 Pondok Afi 2 Desa Kedung pengawas, merasa bahagia pada kesempatan ini Desa Kedung pengawas bisa mewakili Desa-desa lain di Kecamatan Babelan, dirinya berharap agar melalui lomba ini menjadikan bekal semangat untuk Desa Kedung pengawas

“untuk bersama-sama gotong royong menjaga kebersihan dan lingkungan, Saya merasa bangga Desa Kedung pengawas bisa mewakili Desa di Kecamatan Babelan  dalam lomba Kampung Bersih ini, Semoga engga cuma pada saat lomba kita bisa gotong royong menjaga lingkungan tapi juga terus kedepannya”. Ungkapnya.

Di tempat yang sama Kepala Desa (kades) H. Nasarudin juga menyambut baik terhadap lomba Kampung Bersih makin berani yang hari ini datang memberikan penilaian, bersama Pak Camat dan lain sebagainya.

“Kita bersama masyarakat Desa Kedung pengawas menyambut baik kegiatan ini dan berharap kedepannya warga terus bersama-sama bisa menjaga kebersihan lingkungan di Desa Kedung pengawas, Kita tidak berharap menang akan tetapi semangat gotong royong menjaga kebersihan lingkungan itu yang paling penting, agar Desa Kedung pengawas semakin maju dan semakin sehat masyarakatnya” tutupnya. (boby/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *