Tanah Bumbu KALSEL || buserindonews.com, Dalam rangka memperingati Hari Bumi yang diselenggarakan pada tanggal 2 Juni 2023, PT Pamaperasada Nusantara Distrik ARIA bekerja sama dengan Customer PT Arutmin Tambang Satui dalam Aspek Lingkungan yakni dengan mengusung Tema “Beat Plastic Pollution”.
Sampah plastik, merupakan komoditas dalam hal limbah yang menjadi permasalah besar karena sifat dasar plastik yang tidak mudah diuraikan, sehingga dalam hal pengelolaan harus lebih bijak agar tidak banyak menimbulkan permasalahan lingkungan yang lebih serius. Hal ini sejalan dengan visi misi perusahaan yakni menjadi kontraktor pertambangan terkemuka dengan mengedapankan asas pengelolaan lingkungan yang bijak dan berkelanjutan.
Realisasi kegiatan pengelolaan limbah plastik, tentunya tidak berdiri sendiri namun melibatkan para pihak yang turut serta mendukung kelancaran dan tujuan bersama, antara lain lembaga pemerintahan dan instansi Pendidikan, sebagai motor penggerak di level instansi pendidikan, maka perusahaan memilih 1 lembaga pendidikan setingkat yang dinilai cukup proper dalam melaksanakan program pengelolaan sampah terpadu.
Projek Manajer PAMA ARIA, Yoni Nurhidayat mengatakan “Lembaga pendidikan merupakan gerbang dasar dalam membentuk calon pemimpin penerus bangsa, sehingga nilai luhur yang ditanamkan ke anak-anak kita akan tetap terjaga untuk terus aktif dan peduli terhadap kenyamanan dan kesehatan lingkungan” Pondok Pesantren Putra Al-Kautsar, Kecamatan Satui menjadi Prototype dalam uji coba mode bak sampah terbuka yang nanti akan terkoneksi melalui aplikasi yang dimiliki pihak ke-tiga sebagai agen pelaksana yaitu Montrash.
Nantinya sampah plastik yang sudah terkumpul, selain memiliki nilai jual komersil juga dapat menumbuhkan rasa dan keinginan menabung siswa/santri karena terintegrasi dengan tabungan digital yang dimiliki di masing-masing gadget siswa/santri.”tutup Yoni”.
( Edy : BUSER INDONESIA ).
Beranda
Berita Terbaru
From Pollution to Solution, PAMA Distrik Aria Mendukung Pengelolaan Limbah Plastik
From Pollution to Solution, PAMA Distrik Aria Mendukung Pengelolaan Limbah Plastik
Rekomendasi untuk kamu
Denpasar Bali || buserindonews.com – Kapolda Bali Irjen Pol Daniel Aditya Jaya S.H., S.I.K., M.Si.,…
Cilacap || buserindonews.com – Ribuan massa pendukung Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Cilacap Setyo…
Cilacap || buserindonews.com – Kampanye akbar Calon Bupati Cilacap, Syamsul-Ammy, berlangsung meriah di Lapangan Krida,…
Buserindonews.com Kabupaten Bekasi, Buset indonesia ||Kepala Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) wilayah I Dinas Lingkungan…