PAMA Aria Lakukan Langkah Konkrit dalam Pengetasan Balita Stunting di Satui Tanbu.

Tanah Bumbu KALSEL || buserindonews.com,

Stunting menjadi masalah serius yang menghambat pertumbuhan anak di Indonesia dan terus menjadi fokus utama dalam upaya mensejahterakan anak-anak di negara ini.

Menurut data terbaru dari Kementerian Kesehatan, prevalensi stunting di Indonesia masih tinggi dan mempengaruhi pertumbuhan jutaan anak di seluruh negeri sehingga diperlukan upaya nyata untuk mengatasi stunting.

Berbagai langkah telah diambil oleh pemerintah dan berbagai organisasi non-pemerintah untuk mengurangi angka stunting, termasuk PAMA ARIA bersama PT Arutmin Indonesia juga turut memberikan program konkrit bersama pemerintah setempat, yakni dengan menjalankan program PPS (Percepatan Pengentasan Stunting).

Program ini dilaksanakan secara berkelanjutan dalam periode satu tahun, setiap bulannya PAMA ARIA bersama PT Arutmin Indonesia memberikan bantuan dana sebesar Rp50.400.000,- yang mana dana ini digunakan untuk pemberian PMT, pemeriksaan balita dan mendatangkan dokter spesialis anak, psikologi dan gizi.

Pada program ini, PAMA ARIA bersama PT Arutmin Indonesia mengasuh 33 anak yang terindikasi stunting.

Pada pelaksaan di lapangan, program ini dibantu oleh para kader posyandu yang bertugas secara langsung untuk mendatangi para balita ke rumahnya masing-masing. Hal ini juga bertujuan untuk mendeteksi dini potensi stunting pada anak dan memberikan intervensi yang tepat waktu.

Pada pemeriksaaan awal, sebagian besar penyebab terjadinya stunting adalah gizi yang buruk. Oleh karena itu, fokus program ini adalah pada pemberian gizi yang baik, mengedukasi dan mencegah serta mengatasi stunting. Secara rutin, para balita akan diberikan makanan bergizi serta dilakukan pemeriksaan rutin terkait perkembangan balita dan akan dimonitor oleh para dokter.

Azizi selaku CSR Officer PAMA ARIA berharap program ini dapat menjadi pondasi yang kuat agar masa depan anak Indonesia dapat lebih baik. “manajemen PAMA ARIA berpesan agar edukasi pengentasan stunting terus digencarkan, semoga dengan program ini, bisa memberikan dampak yang besar untuk masyarakat Satui khusunya” tutur Azizi.

Ibu Farida mewakili perngkat kecamatan Satui mengapresiasi partisipasi PAMA ARIA dalam hal pengentasan stunting di satui, “kami sangat berterimakasih kepada PAMA ARIA yang terus bergandengan tangan untuk menyelesaikan permasalahan stunting ini” tutur Ibu Farida.

( Edy : BUSER INDONESIA-Tim media )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *