POLRES KARAWANG – Personil Polsek Karawang Kota Polres Karawang Polda Jabar Aiptu Wahyudi melaksanakan kegiatan bagi bagi menu makan sahur kepada remaja yang berada Masjid Karawang. Jumat (24/4/2020) jam 01.23 WIB.
Pembagian menu makan sahur dilakukan Aiptu Wahyudi disela sela pelaksanaan patroli dini hari diwilayah Hukum Polsek Karawang atas arahan dari Kapolsek Karawang Kompol Iwan Ridwan Saleh, SH.MH
“Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian Polri kepada masyarakat yang masih ada dijalan, hari pertama bulan Ramadhan ditengah pandemi virus Corona saat ini menjadikan masyarakat tidak menentu, sehingga hal ini diharapkan dapat membantu warga yang akan makan sahur.” ujar Kapolsek.
Ketika salah satu tokoh pemuda Dedi Iskandar di mintai keterangan tentang hal tersebut mengatakan,kami apresiasi langkah kepolisian tersebut,mudah mudahan ini berlanjut sampai akhir puasa.Hal ini bisa di jadikan contoh masarakat yang punya materi lebih,untuk berbuat lebih baik di bulan ramadhan ini pungkasnya(karya)