DPRD Tanbu Sampaikan Masa Jabatan Bupati Tanah Bumbu Zairullah Azhar Resmi Berakhir

Tanah Bumbu KALSEL || buserindonews.com,

DPRD Kabupaten Tanah Bumbu secara resmi mengumumkan berakhirnya masa jabatan Bupati Zairullah Azhar. Keputusan ini diambil berdasarkan hasil rapat paripurna yang dihadiri oleh seluruh anggota DPRD dan pejabat terkait. Senin (13/01/2025).

Dalam pidatonya, Ketua DPRD Andrean Atma Maulani menyampaikan bahwa pengumuman ini merupakan tindak lanjut dari ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Proses pergantian kepemimpinan ini akan terus berjalan sesuai dengan mekanisme yang telah ditetapkan.

“Maka bersama ini diumumkan kepada seluruh warga masyarakat Kabupaten Tanah Bumbu melalui Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Tanah Bumbu, bahwa dr. H. M. Zairullah Azhar telah berakhir masa jabatannya sebagai Bupati Tanah Bumbu,” ujar Andrean.

Andrean menegaskan bahwa Zairullah Azhar akan tetap menjabat hingga Bupati dan Wakil Bupati terpilih hasil Pilkada 2024 dilantik.

DPRD Tanah Bumbu akan mengajukan usulan pemberhentian Zairullah Azhar kepada Mendagri melalui Gubernur Kalsel. Keputusan akhir ada di tangan Mentri Dalam Negeri.

Dengan berakhirnya masa jabatan Bapak Zairullah Azhar, Kabupaten Tanah Bumbu siap membuka lembaran baru. Rapat paripurna hari ini menjadi tonggak awal menuju era kepemimpinan yang lebih baik.

“Demikian pengumuman ini disampaikan untuk diketahui oleh semua pihak dan seluruh masyarakat Kabupaten Tanah Bumbu. Atas perhatiannya, kami ucapkan terima kasih,” tutup Andrean dalam pidatonya.

( Edy : BUSER INDONESIA-tim media ).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *